Studi kasus Pemerolehan Bahasa, Penyerapan Fonologis pada anak perempuan usia 2-3 tahun

Diah Andika Sari, DAS (2022) Studi kasus Pemerolehan Bahasa, Penyerapan Fonologis pada anak perempuan usia 2-3 tahun. In: Reorientasi PG PAUD dan Revitalisasi Peran Guru dalam Perspektif Merdeka Bermain Anak Usia Dini di Era Digital Abad 21. Universitas Muhammadiyah Malang, Malang, pp. 384-395. ISBN 2807-5765

[img] Text
PROSIDING APG PAUD-UM Juni 2022ok) (1).pdf

Download (15MB)

Abstract

Anak usia sekitar dua sampai tiga tahun pada umumnya sudah bisa berbicara dengan baik pada hampir seluruh ujarannya. Tapi tidak semua anak pada usia ini dapat berbicara dengan lancar dikesehariannya. Studi Kasus ini membahas tentang pemerolehan bahasa pertama pada anak perempuan usia dua tahun sembilan bulan (Ab) yang terlihat sangat unik dengan fisik bule, tapi ketika berbicara sangat medok Jawanya, baik untuk bahasa Indonesia maupun bahasa Inggrisnya. Ab mempunyai tiga Bahasa dalam kesehariannya. Ibu Ab adalah warga negara Australia yang sudah menetap selama sepuluh tahun di Bintaro, Tangerang Selatan, propinsi Banten, sedangkan bapak Ab adalah asli Yogya. Sehari-hari Ab bersama dengan pengasuhnya yang juga asli Yogyakarta. Sehingga pada kesehariannya dalam berbahasa Indonesia Ab mendapatkan dua pengaruh bahasa, yaitu bahasa Jawa, dan Bahasa Inggris. Ab yang sehari-hari lebih lama bersama pengasuhnya ini mempunyai dialek/logat Bahasa yang sangat Jawa, yaitu pada konsonan hambat letup/stop consonants seperti huruf /b/, /t∫/, /d/, /g/, /dj/, dan /p/ baik pada penggunaan Bahasa Indonesia maupun Bahasa Inggrisnya. Untuk kemampuan lainnya Ab bisa memproduksi hampir seluruh fonem Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan baik walaupun masih dalam proses pembentukan pada kata dan kalimat.

Item Type: Book Section
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Educational Sciences / Fakultas Ilmu Pendidikan > S1 Early Childhood Education / Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD)
Depositing User: Diah Andika Sari
Date Deposited: 10 Apr 2023 02:06
Last Modified: 10 Apr 2023 02:06
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/12916

Actions (login required)

View Item View Item