Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Mencuci Tangan pada Tenaga Kesehatan di RS Hermina Galaxy Bekasi
Octaviani, Elsa and Fauzi, Ridhwan (2020) Analisis Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Mencuci Tangan pada Tenaga Kesehatan di RS Hermina Galaxy Bekasi. Jurnal Kedokteran dan Kesehatan, 16 (1). pp. 12-20. ISSN 02163942
Text
5339-14117-1-PB.pdf - Published Version Download (513kB) |
Abstract
Kebersihan tangan merupakan salah satu elemen kunci dalam mencegah terjadinya infeksi nosokomial dan melindungi penyakit akibat kerja pada tenaga kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan kepatuhan mencuci tangan pada tenaga kesehatan di Rumah Sakit Hermina Galaxy Bekasi. Penelitian ini menggunakan desain potong lintang. Pengambilan data dilakukan kepada seluruh perawat dan bidan yang bekerja di ruang perawatan yang berjumlah 75 orang. Penilaian kepatuhan mencuci tangan sebelum dan setelah tindakan dilakukan dengan observasi langsung. Adapun variabel independen terdiri dari jenis kelamin, usia, masa kerja, supervisi, dan sikap. Data dianalisis dengan uji chi square. Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat kepatuhan mencuci tangan sesuai dengan standar pada perawat dan bidan sebesar 32%. Analisis bivariat menunjukan terdapat hubungan bermakna antara usia dan masa kerja dengan kepatuhan mencuci tangan pada nilai p<0,01. Kepatuhan mencuci tangan masih rendah. Oleh karena itu, diperlukan sosialisasi secara berkelanjutan tentang pentingnya menjaga kebersihan tangan bagi tenaga kesehatan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Public Health > S1 Public Health / Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Ridhwan Fauzi |
Date Deposited: | 27 Aug 2020 02:34 |
Last Modified: | 27 Aug 2020 02:34 |
URI: | http://repository.umj.ac.id/id/eprint/1136 |
Actions (login required)
View Item |