ANALISIS DAMPAK MERGER 3 BANK SYARIAH BUMN TERHADAP MINAT NASABAH

Mujiono, S (2022) ANALISIS DAMPAK MERGER 3 BANK SYARIAH BUMN TERHADAP MINAT NASABAH. Skripsi (S1) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Perbankan Syariah Indonesia menjadi perbincangan hangat awal tahun ini. Tiga Bank Syariah milik Pemerintah, Yakni BRI Syariah, Bank Syariah Mandiri, dan BNI Syariah akhirnya menjadi satu kesatuan dan berubah nama menjadi Bank Syariah Indonesia (BSI). Terobosan kebijakan pemerintah untuk melakukan merger tiga bank syariah ini diharapkan dapat memberikan pilihan lembaga keuangan baru bagi masyarakat sekaligus mampu mendorong perekonomian nasional. Sebelumnya, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada tanggal 12 Oktober 2020 mengumumkan secara resmi bahwa telah dimulai proses merger tiga bank umum syariah anak usaha bank BUMN dan ditargetkan selesai pada bulan Februari 2021. Dengan harapan agar bisa mempercepat penetrasi bank syariah dari pada bank konvensional juga apakah berbanding lurus dengan strategi yang dijalankan oleh BSI. Hal itulah yang kemudian menjadi tujuan penulis untuk membahas apakah memang dengan adanya merger 3 bank Bumn ini bisa menjadi saluran alternative solutif untuk bisa bersaing dengan bank-bank konvensioanal yang ada di Indonesia. Penelitian ini betujuan untuk mengetahui dampak merger atau penggabungan dari 3 bank Bumn di Indonesia yang saat ini dikenal sebagai Bank Syariah Indonesia terhadap minat nasabah. Adapaun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif deskriptif dengan analisis regresi linier sederhana. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik random sampling sebanyak 60 responden dengan jumlah laki-laki sebanyak 29 dan perempuang sebanyak 31 orang Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, uji regresi linier sederhana dan uji hipotesis.. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa variabel merger 3 bank Bumn terhadap minat nasabah berpengaruh positif dan signifikan dengan hasil regresi yang didapat t hitung 9,560 > t tabel 2,00172 . Besarnya hubungan variabel merger 3 bank Bumn ini terhadap minat nasabah mempunyai pengaruh sebesar 61,2% dengan sisanya38,8% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Faculty of Islamic Religion > S1 Sharia Banking Management / Manajemen Perbankan Syariah
Depositing User: S.IP Kibar Sumanja
Date Deposited: 31 Mar 2022 01:20
Last Modified: 31 Mar 2022 01:20
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/8444

Actions (login required)

View Item View Item