Pengembangan Media Papan Dart Budaya Indonesia bagi Penutur Asing Tingkat Madya B1

Wulandari, Ken Arum and Khaerunnisa, Khaerunnisa (2020) Pengembangan Media Papan Dart Budaya Indonesia bagi Penutur Asing Tingkat Madya B1. SAMASTA (SEMINAR BAHASA DAN SASTRA INDONESIA), 1 (1). pp. 79-88.

[img] Text
7208

Download (21kB)
Official URL: https://jurnal.umj.ac.id/index.php/SAMASTA/issue/v...

Abstract

Pentingnya budaya yang ada di Indonesia dalam pembelajaran BIPA dapat memengaruhi penutur asing mengenal kebudayaan lokal yang ada di Indonesia. Pengenalan budaya juga memiliki maksud untuk memperkaya pengetahuan pemelajar BIPA tentang budaya Indonesia. Maka dari itu, penelitian ini akan mengembangkan media pembelajaran berupa papan dart mengenai budaya Indonesia khususnya dua konten budaya yaitu alat musik tradisional dan pakaian adat. Penelitian ini menggunakan metode Research & Development (R&D) dengan model ADDIE, yaitu analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Penelitian ini menggunakan dua teknik pengambilan data, yaitu wawancara dan angket untuk memperoleh data kebutuhan pengembangan media pembelajaran. Sumber data diperoleh dari ahli media, ahli materi, ahli budaya, dan respon pemelajar. Hasil dari validasi ahli media memperoleh skor 3.76 dikategorikan sangat layak, ahli materi memperoleh skor 3.31 dikategorikan sangat layak, ahli budaya memperoleh skor 2.92 dikategorikan layak, dan respon pemelajar memperoleh skor 3.78 dikategorikan sangat layak. Kesimpulan dan saran yang dapat direkomendasikan adalah perlu dilakukan penambahan kosakata lebih lanjut untuk menguji kelayakan media papan dart budaya Indonesia, sehingga media pembelajaran yang dikembangkan dapat digunakan secara maksimal dalam pembelajaran BIPA.

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Educational Sciences / Fakultas Ilmu Pendidikan > S1 Indonesian Language and Literature Education / Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia (PBSI)
Depositing User: khaerunnisa khaerunnisa
Date Deposited: 27 Aug 2020 04:07
Last Modified: 27 Aug 2020 04:07
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/744

Actions (login required)

View Item View Item