Model Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an Melalui Media Online Di Era Pandemi Covid-19 Di Kelas 3B SDN Ulujami 01 Pagi

Fatiyah, Fatiyah (2021) Model Pembelajaran Baca Tulis Al-Qur’an Melalui Media Online Di Era Pandemi Covid-19 Di Kelas 3B SDN Ulujami 01 Pagi. Thesis (S2) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
TESIS.pdf - Published Version

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena adanya pandemi Covid-19 yang berpengaruh terhadap proses pembelajaran di SDN Ulujami 01 Pagi khususnya pembelajaran Baca Tulis al-Qur’an (BTQ). Perubahan proses belajar mengajar yang sebelumnya dilaksanakan secara bersama-sama dikelas menjadi dirumah masing-masing secara online, mengharuskan adanya penyesuaian terhadap beberapa aspek, salah satunya pemilihan model pembelajaran melalui media online yang akan dipakai. Model pembelajaran adalah kerangka kerja yang memberikan gambaran sistematis untuk melaksanakan pembelajaran agar membantu belajar siswa dalam tujuan tertentu yang ingin dicapai. Fokus penelitian ini adalah bagaimana model pembelajaran BTQ melalui media online yang efektif bagi siswa kelas 3B SDN Ulujami 01 Pagi. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji model pembelajaran BTQ melalui media online yang efektif bagi siswa kelas 3B SDN Ulujami 01 Pagi. Landasan teori yang digunakan adalah teori model pembelajaran kooperatif berbasis ICT Plus serta metode belajar qiro’ati dan manzhur untuk mempelajari cara membaca dan menulis al-Qur’an dengan baik dan benar. Penelitian ini dilakukan oleh penulis sebagai guru sekaligus peneliti menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan sumber data yang digunakan adalah data dari hasil tes kemampuan siswa dan lembar observasi keaktifan siswa. Data akan dianalisis menggunakan metode kuantitatif untuk kemampuan belajar siswa, dan metode kualitatif untuk hasil observasi keaktifan siswa dikelas. Berdasarkan analisa yang dilakukan, diperoleh persentase tingkat keberhasilan peserta didik mencapai 85% dan persentase ketuntasan klasikal sudah mencapai 100%. Dari hasil tersebut, disimpulkan bahwa proses pembelajaran BTQ dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif berbasis ICT Plus bersamaan dengan metode belajar Qiro’ati dan Manzhur dapat mempengaruhi hasil belajar siswa kearah yang lebih baik, siswa menjadi lebih responsif dan aktif sehingga model pembelajaran tersebut cukup efektif digunakan terutama dalam proses pembelajaran baca tulis al-Qur’an secara online di masa pandemi Covid-19.

Item Type: Thesis (Thesis (S2))
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisions: Faculty of Islamic Religion > S2 Master of Islamic Study / Magister Studi Islam
Depositing User: S.IP Kibar Sumanja
Date Deposited: 14 Dec 2021 08:27
Last Modified: 15 Dec 2021 02:45
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/7047

Actions (login required)

View Item View Item