Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membentuk Akhlak Pribadi Siswa MAN 1 Kota Tangerang Selatan

Adinda, Febrianty (2019) Upaya Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Membentuk Akhlak Pribadi Siswa MAN 1 Kota Tangerang Selatan. Skripsi (S1) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh fenomena lunturnya penanaman akhlak pada diri siswa – siswi di indonesia. Karena semakin maraknya kasus penganiayaan siswa terhadap guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa upaya Guru Pendidikan Agma islam Dalam Membentuk akhlak pribadi sisiwa di sekolah Madrasah Aliyah Negeri 01 Kota Tangerang Selatan. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Mengecek keabsahan data tersebut dilakukan melalui perpanjangan keikutsertaan, ketentuan pengamatan, dan trigulasi. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa: a. Membiasakan siswa dalam perilaku dan kegiatan yang mencerminkan akhlak yang mulia, b. Menanamkan sifat – sifat terpuji seperti jujur, sabar, pemaaf dan syaja‟ah kepada peserta didik saat pembelajaran di kelas, c. Melakukan pendekatan karakter kepada peserta didik, dengan memahami karakter peserta didik d. Membiasakan siswa untuk melakukan sholat dhuha, membaca quran sebelum belajar, e. Mengadakan kegiatan – kegiatan religius seperti sholat qiyamul lail, sahur bersama penduduk dan mengadakan tadabbur alam.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Faculty of Islamic Religion > S1 Islamic Religious Education / Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: S.IP Kibar Sumanja
Date Deposited: 04 Nov 2021 07:40
Last Modified: 04 Nov 2021 07:40
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/6868

Actions (login required)

View Item View Item