PENGARUH PROMOSI TERHADAP MINAT MASYARAKAT MENABUNG DI PT. BANK SYARIAH MANDIRI KANTOR CABANG CILEDUG KOTA TANGERANG

Rezha, Aprulli (2018) PENGARUH PROMOSI TERHADAP MINAT MASYARAKAT MENABUNG DI PT. BANK SYARIAH MANDIRI KANTOR CABANG CILEDUG KOTA TANGERANG. Skripsi (S1) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Salah satu kendala masyarakat untuk menabung di BSM kurangnya pengetahuan hal ini disebabkan antara lain promosi ke masyarakat tentang produk dan jasa yang ditawarkan kurang optimal, untuk meningkatkan jumlah masyarakat yg menabung dan Masyarakat mengetahui produk dan jasa di BSM. Dengan menonjolkan keunggulan produk dan jasa khusunya tabungan dalam promosi diharapkan dapat mempengaruhi persepsi, sikap dan perilaku masyarakat dan pada akhirnya akan mempengaruhi minat masyarakat untuk menabung. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh promosi terhadap minat masyarakat menabung di BSM KC. Ciledug Kota Tangerang. Penelitian ini adalah peneltian kuantitatif. Dengan jenis penelitian survei lapangan. Populasi penelitian berjumlah 2066 nasabah BSM KC. Ciledug. Subyek penelitian menggunakan sampel sebanyak 100 reponden, dari beberapa nasabah teknik pengambilan sampel dengan convience sampling. Data yang digunakan data primer dan data sekunder. Metode analisis datanya menggunakan uji validitas dan realibilitas, uji koefisien korelasi regresi linear sederhana, dan uji hipotesis (uji t). Sedangkan pengolahaan datanya menggunakan SPSS 24 for windows. Hasil penelitian menunjukan bahwa thitung > ttabel (7,820 > 1,984), artinya Ho ditoalak dengan R2 sebesar 0,384. Jadi pengaruh promosi terhadap minat masyarakat menabung 38,4%. Dengan demikian terdapat pengaruh signifikan terhadap minat masyarakat menabung di BSM KC. Ciledug.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisions: Faculty of Islamic Religion > S1 Sharia Banking Management / Manajemen Perbankan Syariah
Depositing User: Tia Mutiawati
Date Deposited: 03 May 2021 03:51
Last Modified: 03 May 2021 03:51
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/4854

Actions (login required)

View Item View Item