STRATEGI PEMASARAN PRODUK MOBILE MASLAHAH (STUDI KASUS BANK BANTEN JAWA BARAT SYARIAH KCP CILEDUG KOTA TANGERANG)

Rizky, Romadhon (2019) STRATEGI PEMASARAN PRODUK MOBILE MASLAHAH (STUDI KASUS BANK BANTEN JAWA BARAT SYARIAH KCP CILEDUG KOTA TANGERANG). Skripsi (S1) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
SKRIPSI.pdf - Published Version

Download (6MB)

Abstract

Layanan Mobile Banking merupakan salah satu bentuk inovasi yang dikeluarkan oleh pihak perbankan untuk mempermudah nasabah dalam berstransaksi. Namun dalam sosialisasi yang dilakukan kepada nasabah sering kali terdapat adanya masalah ketidakefektifan dalam penyusunan strategi yang dirancang oleh pihak perbankan. Salah satunya permasalahannya masih banyak nasabah yang masih belum tau sehingga mengakibatkan belum percaya sepenuhnya untuk menggunakan layanan Mobile Banking dalam bentuk keamanan data mereka salah satunya yang terjadi di Bank Banten Jawa Barat KCP Ciledug melalui layanan Mobile Maslahah. Tujuan penelitian ini diadakan untuk mengetahui seberapa efektif sosialisasi layanan Mobile Maslahah dalam penerapannya kepada nasabah Bank Jawa Barat Banten Cabang Ciledug. Menggunakan metode kualitatif deskriptif dan hasil wawancara serta studi dokumen sebagai penguat hasil penelitian penulis. Tentu dalam skripsi yang penulis susun akan menjabarkan secara terperinci terkait penyusunan strategi pemasaran yang dilakukan oleh Bank Banten Jawa Barat KCP Ciledug untuk mensoalisasikan layanan Mobile Maslahah yang disesuaikan dengan teori pemasaran dari Philip Kotler yaitu segmentasi, targeting, positioning dan marketing mix.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisions: Faculty of Islamic Religion > S1 Sharia Banking Management / Manajemen Perbankan Syariah
Depositing User: Tia Mutiawati
Date Deposited: 15 Apr 2021 01:55
Last Modified: 15 Apr 2021 01:55
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/4618

Actions (login required)

View Item View Item