PENGARUH KURS DOLAR DAN INFLASI TERHADAP NILAI PEMBIAYAAN LETTER OF CREDIT IMPOR BANK SYARIAH
Rahmat, Hidayat (2019) PENGARUH KURS DOLAR DAN INFLASI TERHADAP NILAI PEMBIAYAAN LETTER OF CREDIT IMPOR BANK SYARIAH. Skripsi (S1) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Text
SKRIPSI.pdf - Published Version Download (4MB) |
Abstract
Perdagangan internasional yang berkembang secara pesat dewasa ini turut mendorong meningkatnya transaksi letter of credit sebagai metode pembayaran luar negeri yang paling menguntungkan bagi eksportir maupun importir, termasuk letter of credit di bank-bank yang menjalankan usahanya berdasarkan prinsip syariah. Kegiatan ekspor dan impor sangat berkaitan erat dengan faktor makro ekonomi seperti nilai tukar, suku bunga, pertumbuhan ekonomi dan laju inflasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kurs dolar AS dan tingkat inflasi terhadap nilai transaksi L/C impor bank syariah di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif korelasional dengan analisis regresi linier berganda dan data dikumpulkan secara purposive sampling. Data berupa data sekunder time series yang diperoleh dari OJK, BI dan BPS selama periode 2014-2018. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel nilai tukar rupiah per dolar AS secara signifikan berpengaruh negatif terhadap nilai transaksi L/C di bank syariah di Indonesia, sedangkan variabel inflasi hanya signifikan bila diuji secara bersamaan dengan kurs dan tidak berpengaruh bila diuji secara parsial.
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Faculty of Islamic Religion > S1 Sharia Banking Management / Manajemen Perbankan Syariah |
Depositing User: | Tia Mutiawati |
Date Deposited: | 14 Apr 2021 01:56 |
Last Modified: | 14 Apr 2021 01:56 |
URI: | http://repository.umj.ac.id/id/eprint/4587 |
Actions (login required)
View Item |