Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Pecahan Melalui Metode Demonstrasi di Kelas III MIN 7 Jakarta
DWIYANI, FAJARIAH (2020) Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Pecahan Melalui Metode Demonstrasi di Kelas III MIN 7 Jakarta. Skripsi (S1) thesis, Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta.
Text
Skripsi Pdf.pdf - Published Version Download (3MB) |
Abstract
Penelitan ini bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan hasil belajar Matematika siswa melalui metode demonstrasi.Penelitian ini dilaksanakan dikelas III MIN 7 Jakarta tahun Pelajaran 2019 – 2020, dengan Jumlah siswa 32 orang. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari 4 tahap yaitu: Perencanaan, Pelaksanaan, Observasi, dan refleksi. Instrumen penelitan yang digunakan adalah tes evaluasi hasil belajar mengenal pecahan sederhana. Metode pengumpulan data dilakukan melalui d, observasi, tes. Teknik analisis data yang digunakan analisis deskritif kuantitatif yang berkaitan dengan hasil belajar siswa khususnya pembelajaran matematika. Dalam hal ini peneliti mencoba melakukan penelitan terhadap pelajaran matematika materi pecahan dengan metode demonstrasi. Berdasarkan nilai dari hasil pre tes yang dilakukan peneliti dapat disimpulkan bahwa nilai siswa masih rendah atau di bawah KKM. Nilai rata-rata siswa hanya 61,41 dan presentase ketuntasan belajar siswa hanya 62,59 %, Hasil penelitian menunjukan bahwa, setelah dilakukan proses pembelajaran pada siklus I dapat diketahui hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan yaitu sebesar 72,34 dan presentase ketuntasan belajar siswa menjadi 83 %, Dilanjutkan dengan proses pembelajaran pada siklus II nilai rata-rata siswa juga mengalami peningkatan yaitu sebesar 95,19 dan presentase ketuntasan belajar siswa menjadi 98 %, Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pembelajaran matematika dengan metode demonstrasi.dapat meningkatkan dan menambah motivasi belajar siswa yang berdampak pada ketuntasan belajar siswa kelas III MIN 7 Jakarta.
Item Type: | Thesis (Skripsi (S1)) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Islamic Religion > S1 Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education / Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) |
Depositing User: | Yahya Yahya |
Date Deposited: | 19 Apr 2021 04:00 |
Last Modified: | 19 Apr 2021 04:00 |
URI: | http://repository.umj.ac.id/id/eprint/4561 |
Actions (login required)
View Item |