ANALISIS EFISIENSI TURBOCHARGER DALAM REVERSE OSMOSIS SISTEM PAKET POMPA PADA POST TREATMENT WATER PLANT

Casban, Casban (2017) ANALISIS EFISIENSI TURBOCHARGER DALAM REVERSE OSMOSIS SISTEM PAKET POMPA PADA POST TREATMENT WATER PLANT. Semnastek UMJ 2017. pp. 1-7. ISSN 2460-8416

[img] Text
02 Casban _ PROSIDING SEMNASTEK UMJ 2017.pdf - Published Version

Download (796kB)
Official URL: https://jurnal.umj.ac.id/index.php/semnastek/artic...

Abstract

Turbocharger adalah kompresor sentripugal yang terdiri dari turbin dan impeller yang terpasang dalam satu poros, putaran dari poros turbin ini dimanfaatkan untuk menggerakan poros impeller sehingga dapat berputar secara bersamaan. Desain dari Turbocharger digunakan untuk menghasilkan peningkatan tekanan air laut sebelum masuk Reverse Osmosis (RO) dengan memanfaatkan tekanan dari reject water. Pada membran RO sistem di Post Treatment Water (PTW) Jene Ponto membutuhkan aliran fluida masuk sebesar 123 m3/h dengan tekanan 60 bar, dan aliran fluida keluar dari reject water sebesar 71.7 m3/h dengan tekanan 58 bar, sehingga untuk memenuhi kebutuhan tekanan dari membran RO sistem diperlukan pompa yang memiliki spesifikasi tekanan yang tinggi. Oleh karena itu perlu mengetahui efisiensi dari turbocharger untuk menentukan spesifikasi High Pressure Pump (HPP) yang dibutuhkan akan menjadi tujuan dari paper ini. Hasil perhitungan efisiensi turbocharger sebesar 58.3 % dan dapat menghasilkan peningkatan tekanan air laut sebesar 22.78 bar dengan aliran fluida keluar 51.3 m3/h, sehingga untuk memenuhi kebutuhan tekanan membran RO sistem di PTW Jeneponto dapat ditentukan spesifikasi HPP yang dibutuhkan dengan tekanan kerja sebesar 37.22 bar.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Faculty of Engineering / Fakultas Teknik > S1 Industrial Engineering / Teknik Industri
Depositing User: cs cs
Date Deposited: 23 Aug 2020 06:27
Last Modified: 23 Aug 2020 06:27
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/257

Actions (login required)

View Item View Item