PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP MANAJEMEN PAJAK (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR RETAIL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017 – 2021)

Rizka, Amalia (2023) PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP MANAJEMEN PAJAK (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR RETAIL YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017 – 2021). Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
RIZKA AMALIA-2019320169.pdf - Published Version

Download (721kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Profitabilitas, Leverage, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Manajemen Pajak pada Perusahaan sub sektor retail yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021 Penelitian ini menggunakan metode penelitian Kuantitatif yang bersifat asosiatif dan menggunakan data sekunder. Populasi penelitian ini sebanyak 26 Perusahaan sub sektor retail yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga sampel yang digunakan sebanyak 10 Perusahaan sub sektor retail yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel Profitabilitas berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Manajemen Pajak, Leverage berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Manajemen Pajak, dan Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh dan signifikan terhadap Manajemen Pajak. Sedangkan penelitian secara simultan menunjukkan bahwa Profitabilitas, Leverage, dan Ukuran Perusahaan secara simultan secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Manajemen pajak Kata kunci: Profitabilitas, Leverage, Ukuran Perusahaan, Manajemen Pajak

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Economics and Business / Fakultas Ekonomi dan Bisnis > S1 Accounting / Akuntansi
Depositing User: S.Ip Tia Mutiawati
Date Deposited: 23 Feb 2024 07:48
Last Modified: 23 Feb 2024 07:48
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/18897

Actions (login required)

View Item View Item