Optimalisasi Waktu Pengerjaan Proyek Renovasi Rumah Tipe 80 Menggunakan Metode CPM, PERT, dan Crashing Project Untuk Mengantisipasi Keterlambatan Waktu Oleh PT. XYZ

Thania, Dhea Merdekawati (2023) Optimalisasi Waktu Pengerjaan Proyek Renovasi Rumah Tipe 80 Menggunakan Metode CPM, PERT, dan Crashing Project Untuk Mengantisipasi Keterlambatan Waktu Oleh PT. XYZ. Skripsi (S1) thesis, Universitas Muhammadiyah Jakarta.

[img] Text
Tugas Akhir - Dhea Merdekawati (2019450015).pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Proyek merupakan suatu kegiatan yang saling berkaitan untuk mencapai tujuan dalam kurun waktu tertentu. Penjadwalan proyek memiliki peranan penting, dimana dapat digunakan sebagai acuan waktu dalam menyelesaikan sebuah proyek. PT. XYZ salah satu perusahaan konstruksi yang bergerak dalam bidang pembangunan, infrastruktur, sarana dan prasarana fisik. Selama beberapa tahun terakhir perusahaan tersebut memiliki 8 proyek yang mengalami keterlambatan dalam penyelesaiannya. Perusahaan bertanggung jawab untuk melakukan pembayaran denda sebesar 10/00 untuk satu hari keterlambatan. Sebagai upaya pencegahan terjadinya keterlambatan waktu dalam menyelesaikan sebuah proyek, maka akan dilakukan manajemen proyek dengan melakukan percepatan waktu untuk mengantisipasi terjadinya keterlambatan penyelesaian proyek. Objek pada penelitian ini adalah proyek Renovasi Rumah Tinggal Cluster Cleveland yang berlokasi di daerah PIK. Dalam menyelesaikan permasalahan yang ada maka digunakan metode CPM, PERT, dan Crashing Project untuk menentukan waktu dan biaya yang optimal dalam melakukan percepatan waktu. Hasil analisa menggunakan metode CPM setelah crashing diperoleh proyek dapat diselesaikan dengan kurun waktu selama 82 hari dengan peningkatan biaya proyek sebesar 1,52% dan mengakibatkan biaya proyek menjadi Rp. 425.921.842. Sedangkan dengan metode PERT diperoleh waktu untuk menyelesaikan proyek adalah selama 90 hari dengan kenaikan biaya sebesar 3,63% dan mengakibatkan biaya proyek menjadi Rp. 435.393.842. Sehingga waktu yang optimal untuk menyelesaikan proyek adalah selama 82 hari dengan biaya proyek sebesar Rp. 425.921.842.

Item Type: Thesis (Skripsi (S1))
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering / Fakultas Teknik > S1 Industrial Engineering / Teknik Industri
Depositing User: DHEA MERDEKAWATI THANIA
Date Deposited: 25 Aug 2023 01:43
Last Modified: 25 Aug 2023 01:43
URI: http://repository.umj.ac.id/id/eprint/15256

Actions (login required)

View Item View Item