FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERNIKAHAN USIA DINI PADA PEREMPUAN DI INDONESIA (ANALISIS DATA SEKUNDER SDKI TAHUN 2012)
Ariasih, Rr. Arum (2018) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERNIKAHAN USIA DINI PADA PEREMPUAN DI INDONESIA (ANALISIS DATA SEKUNDER SDKI TAHUN 2012). Prosiding Pertemuan Ilmiah Tahunan II Kesehatan Masyarakat, 1. ISSN 978-602-6790-39-7
Text
Prosiding PIT II.pdf - Published Version Download (1MB) |
Abstract
Pernikahan usia dini merupakan masalah global yang masih dirasakan di seluruh dunia begitu juga di Indonesia presentasenya masih cukup tinggi mencapai 23% walaupun sudah mengalami penurunan. Pernikahan usia dini dapat engakibatkan dampak terhadap pendidikan, ekonomi, bahkan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pernikahan usia dini di Indonesia. Analisis data dilakukan pada responden perempuan menikah sebanyak 34.865 orang pada SDKI tahun 2012. Penelitian ini menggunakan rancangan cross sectional dengan analisis statistic menggunakan regresi logistic berganda. Hasil penelitian menunjukkan pendidikan responden dan suami, status ekonomi, dan tempat tinggal merupakan variabel yang berpengaruh dalam pernikahan usia dini pada perempuan di Indonesia (p value<0,05). Saran bagi pemerintah dengan memaksimalkan program pendidikan wajar 12 tahun, pendekatan tokoh agama dan adat serta pemangku terkait dengan dukungan menolak pernikahan dini, menciptakan akses pendidikan dan ketrampilan ekonomi bagi perempuan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Public Health > S1 Public Health / Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Rr. Arum Ariasih |
Date Deposited: | 29 Mar 2023 02:27 |
Last Modified: | 29 Mar 2023 02:27 |
URI: | http://repository.umj.ac.id/id/eprint/12669 |
Actions (login required)
View Item |